RetroPoint, Penginapan Murah di Bandung

Satu bulan yang lalu, tepatnya pada tanggal 12 Juli 2019 Vina dan teman-teman berkesempatan untuk liburan bareng di Kota Bandung. Bagi sebagian orang Bandung banyak menyimpan kenangan yang luar biasa, hingga rindu-rindu yang belum tersampaikan. Ini kali pertama Vina menginjakkan kaki di Kota ini. Belum ada rindu-rindu yang harus dituntaskan, masih sebatas penasaran.

Liburan kali ini bersama teman-teman Blogger yang disatukan oleh Asus. Setiap ada event dan jika memiliki waktu luang, Mba Katerina selalu mengajak untuk eksplore beberapa tempat sekalian liburan. Termasuk trip Bandung kali ini. Salah satu rezeki yang luar biasa adalah dibersamai dengan orang-orang baik, Alhamdulillah :) 


RetroPoint, Penginapan Murah di Bandung


Hari pertama di Bandung, kami menginap di Retropoint. First impression, tempatnya nyaman dan instagramable. Penginapan satu ini bisa dibilang Homey, berasa berada dirumah hanya saja dengan orang-orang yang berbeda. Bayangkan saja, bangun pagi keluar dari kamar sudah melihat beberapa teman masih sarungan sedang duduk santai  di ruang tamu sambil minum kopi ditemani sepiring gorengan. wkwkwk, berasa di rumah sendiri kan.

Bagi para pelancong yang lebih menikmati banyak waktu diluar ruangan dan menjadikan penginapan hanya sebagai tempat untuk melepas penat dan memejamkan mata, tempat ini pas banget menjadi pilihan untuk bermalam. Ohiya, terimakasih Mba Silvi yang juga temennya Mba Katerina dari @pandatravelbdo atas rekomendasi dan mengenalkan kami ke pemilik penginapan, Koh Handi.

Retropoint Bandung

Retropoint merupakan bangunan 2 lantai yang memiliki 7 kamar. Empat kamar berada dilantai 1 dan 3 kamar berada di lantai 2. Terdapat 2 jenis kamar, Standar dan Deluxe. Untuk type standar dapat dihuni oleh 2 orang sedangkan Deluxe bisa dihuni 3 orang dengan extra bed yang berada di atas toilet. Tentunya tersedia tangga, hanya saja butuh usaha untuk naik.

RetroPoint, Penginapan Murah di Bandung
Staff RetroPoint

RetroPoint ini tidak terlalu jauh dari lokasi stasiun Kereta Api, posisinya yang berada di gang kecil menjadikan tempatnya nyaman untuk istirahat karena tidak terlalu bising dengan kendaraan yang berlalu-lalang. Selain dekat dengan stasiun kereta api, lokasinya juga dekat dengan 23 Paskal Mall, serta beberapa penjual makanan yang dapat dijangkau dengan berjalan kaki.

Untuk kamarnya sendiri, tidak terlalu luas tapi cukup untuk para pelancong seperti kami. Setiap kamar memiliki fasilitas seperti penginapan pada umumnya, ada tv, ac, dan toilet dengan shower lengkap dengan air panas dan dingin. RetroPoint juga menyediakan lobby atau ruang tamu untuk berkumpul, bersantai bersama teman-teman. Ohiya, ada fasilitas coffee and tea juga, lho. Free flow dan self service. Berasa di rumah sendiri. Dan ruang tamu kami manfaatkan untuk berkumpul sambil bercerita menikmati sisa-sisa oleh-oleh nusantara di event Asus sebelumnya. Fyi, Retropoint tidak menyediakan sarapan pagi ya..

Fasilitas Kamar

1. TV
2. AC
3. Toilet dengan sabun cair all in one serta shower air panas dan dingin 


RetroPoint, Penginapan Murah di Bandung

RetroPoint, Penginapan Murah di Bandung
Extra Bed - Type Deluxe Room (Mba Dian in Action)

Fasilitas Retropoint

1. Lobby / Ruang Tamu
2. Tea & Coffee free flow
3. Sajadah untuk shalat bagi yang membutuhkan
4. Instagramable corner
5. Free Wifi

RetroPoint, Penginapan Murah di Bandung
Lobby / Ruang Tamu

RetroPoint, Penginapan Murah di Bandung
Coffee & Tea

RetroPoint, Penginapan Murah di Bandung
Mba Dewi Rieka in Action with Asus A412

RetroPoint, Penginapan Murah di Bandung
Intsagram Corner

RetroPOINT yang resmi dibuka pada tahun 2014 berlokasi di Jalan H. Basar, Bandung. Tarif per malam mulai dari Rp 220 ribuan hingga Rp 240 ribuan. Ada promo khusus dengan datang langsung ke RetroPOINT, atau booking langsung lewat telepon (022) 4266006 bisa juga dari websitenya di www.retropoint-bnb.com. Sudah tersedia juga pembayaran via GoPay, bisa dapat diskon hingga 15%.

RetroPOINT Bandung
Jalan H. Basar No. 61, Pasirkaliki
Bandung

Post a Comment for "RetroPoint, Penginapan Murah di Bandung"